Beberapa hari tertahan kesibukan yang cukup banyak, ditambah berpikir untuk mengisi artikel blog saya yang satunya kendhou yang banyak mengulas tentang urusan profesi saya, membuat saya belum bisa menambahkan coretan di blog ini.
Phiuuuuh....
Ditemani segelas Coffee white hangat dengan sedikit roti sebagai cemilan, saya memijit satu persatu tuts pada keyboard lappy kesayangan. Cerita kali ini masih tentang tempat wisata di wilayah Jawa Timur.
Setelah lelah jalan-jalan liburan bersama bapak dan adek2 ke Coban Rondo Malang dan ke beberapa tempat yang mungkin akan saya ceritakan di lain waktu. Serta menginap beberapa malam di rumah bapak.
Saya dan istri hendak berkunjung ke rumah kakak di daerah Krian, Sidoarjo. Hanya berdua saja di dalam mobil, mengingat badan masih terasa cukup lelah dan penat karena banyaknya perjalanan yang kami lalui selama bersama bapak, terbersit dalam benak saya untuk menyegarkan badan sejenak, mengendurkan otot-otot yang mungkin mulai kaku.
Di tengah perjalanan, di sekitar Mojokerto tiba-tiba saya teringat dengan Wisata Pemandian Air Panas Pacet. Tanpa persetujuan istri mobil saya arahkan kesana, karena saya yakin dia tidak akan menolak (kan hobbinya travelling, selain shopping tentunya).
Pacet merupakan tempat wisata yang sudah sangat terkenal di Mojokerto, selain karena lokasinya yang mudah dijangkau dari arah manapun (Surabaya, Malang maupun Kediri), di wilayah sekitarnya juga terdapat berbagai macam tempat wisata lainnya, apalagi di masa sekarang yang sudah bertambah lagi wahan-wahana baru yang lebih lengkap.
Yang paling terkenal disini adalah Pemandian Air Panas Padusan, dipadu dengan sejuknya udara sekitar, hutan pinus dan hijaunya alam. membuat setiap pengunjung betah untuk berlama-lama, sampai-sampai Wisata ini dibuka 24jam Non Stop pada hari Jum'at hingga Minggu karena ramainya. Bisa dibayangin dong ramainya dan padatnya pengunjung.
Wisata Pemandian yang berada di kaki Gunung Welirang ini mempunyai sumber air panas alami, dengan pilihan kolam pemandian yang lengkap mulai dari kolam pemandian air dingin biasa, hangat hingga panas juga tersedia sesuai selera dan ketahanan fisik pengunjung.
Di sekitar lokasi wisata ini terdapat wisata air terjun Cuban Canggu dan Cuban Grenjengan yang bisa kita jangkau dengan berjalan kaki walau agak lumayan jauhnya. Dengan pemandangan hijaunya persawahan dan pegunungan akan membuat kita terlena dan takjub pada kuasa Tuhan yang Esa.
Jika Sobat ingin berwisata yang lebih modern dan menantang, serta untuk menghibur keluarga dan anak2, Sobat bisa mengunjungi Pacet Mini Park. Karena di lokasi wisata ini menyediakan beberapa pilihan rekreasi seperti Water Park, Ayunan, ATV serta Lesehan Apung.
Jangan lupa juga untuk mampir di Joglo Park Pacet yang menyediakan banyak wahana-wahana seru dan menyenangkan untuk buah hati Sobat. Untuk lebih jelasnya Sobat bisa googling di situs-situs wisata untuk referensi tentang Wana wisata Pacet dan sekitarnya, dijamin Sobat2 bakalan ngiler pengen kesana.
Kalau Sobat masih belum puas dengan semua wahana dan hiburan yang disuguhkan disini, Sobat tidak perlu khawatir karena banyak terdapat penginapan di sepanjang jalan. Dengan berbagai tipe dan macam harga.
Singkat cerita, kami puas berendam dalam kolam dengan air yang hangat yang membuat semua urat syaraf dan otot-otot menjadi lentur. Badan terasa segar kembali dan pikiran pun menjadi lebih relaks dan fresh. Seperti gadget yang baru dicharge dan di refresh. Kami pun memutuskan untuk menyudahi dan bergegas ke rumah kakak di Krian.
Dalam perjalanan kami tersenyum senang, karena keadaan fisik dan psikologis sudah kembali seperti semula, dan menjadikan Pacet sebagai tempat untuk memugarkan kembali badan dan pikiran jika suatu hari nanti kami ke Jawa Timur kembali.
See You...
loading...
0 Response to "Wisata Air Panas Pacet"
Post a Comment